Perbedaan Clash Royale VS Clash of Clans Game Supercell

Perbedaan Clash Royale VS Clash of Clans – Sahabat gamers online, berikut PenemuanTerbaru.com akan berbagi tentang artikel apa sih perbedaan Clash Royale VS Clash of Clans. Seperti sahabat ketahui, Supercell baru saja merilis sebuah game baru yang berjudul Clash Royale. Sayangnya Clash Royale sejauh ini baru tersedia untuk perangkat iOS di negara-negara tertentu, seperti Canada, Hong Kong, Australia, New Zealand, dan the Nordic Countries.
Perbedaan Clash Royale VS Clash of Clans
Perbedaan Clash Royale VS Clash of Clans
Meski merupakan game baru, Clash Royale ternyata tidak lepas dari bayang-bayang kesuksesan COC. Terbukti karakter yang dibawa oleh Clash Royale merupakan karakter turunan dari COC, namun dengan gameplay yang berbeda. Clash Royale VS Clash of Clans, bagaimana ya jika keduanya dibandingkan?

Perbedaan Clash Royale VS Clash of Clans

Kedua nya sama-sama dikembangkan oleh Supercell, banyak yang mempertanyakan seperti apa kelangsungan Clash Royale ke depannya. Memang COC adalah game yang paling banyak dimainkan sejauh ini, bahkan COC menjadi game mobile yang mendapatkan pendapatan harian terbesar. Siapkah Supercell menghadirkan kembali angin segar untuk game mobile lewat Clash Royale?
Gameplay

Clash of Clans merupakan game strategi yang setiap pemainnya dituntut untuk membangun desa dan melatih pasukan yang kuat, untuk kemudian menghancurkan desa milik lawan. Dalam COC juga sahabat dituntut untuk bekerjasama dengan pemain lain lewat sebuah Clans. Keseruan bermain COC akan semakin meningkat seiring dengan Town Hall yang semakin tinggi.

Sementara Clash Royale merupakan gabungan game strategi yang menggabungkan game tower deffense dengan Collectible Card Game (CCG). Di sini sahabat dituntut untuk mengumpulkan banyak kartu yang nantinya digunakan untuk menghancurkan pertahanan Tower lawan. Tapi di saat yang sama, sahabat juga harus mengatur strategi untuk melindungi Tower milikmu. Secara gamblang, Clash Royale merupakan gabungan dari COC, Hearthstone, dan Plant VS Zombies. Ciamik!


1. Perbedaan Karakter Clash Royale VS Clash of Clans

Perbedaan Clash Royale VS Clash of Clans

Perbedaan Clash Royale VS Clash of Clans

Rasanya PenemuanTerbaru.com tidak harus menyebutkan satu per satu karakter yang biasa sahabat mainkan dalam COC. Sahabat pasti sudah familiar dengan Barbarian, Archer, Goblin Giant, dan Wizard. Serta masih banyak lagi pasukan lain yang bisa sahabat dapatkan dengan terus menaikan level Town Hall desa sahabat.
 
Nah, dalam Clash Royale sahabat pun akan menemukan beberapa karakter yang biasa sahabat mainkan di COC. Bedanya, setiap karakter bisa sahabat unlock dengan cara mengalahkan lawan untuk mendapatkan Chest yang isinya kartu untuk dikoleksi.

Dalam Chest, sahabat bisa menemukan kartu baru yang bisa digunakan untuk upgrade kartu lama, atau bahkan membuka pasukan baru. Setiap karakter memiliki hitpoints, damage, targets, range, damage per second, hit speed, dan deploy time yang berbeda. Nah, sahabat dituntut untuk mengatur strategi agar bisa memberikan damage yang besar dan cepat bagi lawan.

Di Clash Royale sahabat akan tetap menemukan Gold dan Elixir. Elixir digunakan untuk mengeluarkan pasukan (deploy), dan Gold digunakan untuk upgrade pasukan, serta melakukan Battle.


2. Perbedaan Tujuan Clash Royale VS Clash of Clans

Perbedaan Clash Royale VS Clash of Clans
Seperti disinggung di atas, tujuan bermain game Clash Royale berbeda dengan Clash of Clans. Jika pada Clash of Clans sahabat bertujuan untuk membangun desa, dalam Clash Royale tujuanmu adalah menghancurkan raja lawan yang dilindungi oleh tower pertahanan di sampingnya. Sahabat bisa langsung menyerang raja, atau menghancurkan pertahan lawan terlebih dahulu agar mendapatkan nilai sempurna di setiap putarannya.

Gimana, menarik bukan Clash Royale ini? Sayangnya pengguna Android masih harus bersabar sedikit lebih lama untuk bisa menikmati game terbaru dari Supercell ini. Kabarnya paling lama Clash Royale akan berada dalam tahap beta selama 1 bulan bagi pengguna iOS. Jadi kita harus menunggu minimal hingga pertengahan bulan depan untuk mulai memainkan game ini di perangkat Android.

Nach demikian ulasan mengenai Perbedaan Clash Royale VS Clash of Clans yang dapat dibagikan kepda sahabat Clasher, semoga bermanfaat.

Lihat juga ulasan lain berikut:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel